DiahRosanti.net, Pontianak – KOMSOS Keuskupan Agung Pontianak (KOMSOS KAP) menggelar Akademi Media KOMSOS KAP Part 1 dengan tema “Digitalisasi Karya Pelayanan Kaum Muda.” Acara ini menghadirkan 4 (empat) bidang fokus, termasuk jurnalistik, radio, desain grafis, dan video.
Pada hari pertama, peserta difokuskan pada perkenalan dan materi jurnalistik. Mereka berkenalan satu sama lain dan mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang jurnalisme. Sesi registrasi awal dimulai dari pukul 16.00 WIB, dan dihadiri oleh total 23 peserta dari berbagai kampus di Pontianak, termasuk Universitas Tanjungpura, Universitas Muhammadiyah Pontianak, Universitas Katolik Santo Agustinus Hippo, Universitas Widya Dharma Pontianak, Sekolah Tinggi Agama Katolik Negeri Pontianak (STAKATN), POLITEKNIK Negeri Pontianak, dan STMIK Pontianak.

Acara dibuka dengan sambutan oleh Samuel SE., MM, selaku pemimpin redaksi KOMSOS KAP. Dalam presentasinya ia memperkenalkan media KOMSOS KAP, menjelaskan latar belakangnya, dan menggambarkan peran media tersebut dalam dunia gereja serta komunikasi iman dalam persekutuan gerejawi.
Eliska Winda, S.Pd., yang juga merupakan anggota KOMSOS KAP, menyampaikan materi jurnalistik pada sesi berikutnya. Materi ini mencakup pemahaman, perkembangan, produk jurnalistik, dan teknik penulisan berita. Winda menjelaskan bagaimana menulis berita yang berkualitas, termasuk pula menyusun artikel non-berita.
Dalam materinya, Winda juga mengajak peserta untuk menerapkan pengetahuan yang mereka peroleh. Mereka diberi kesempatan untuk praktik menulis berita Hard News dengan tema fenomena sosial dan peran gereja. Hasil karya jurnalistik para peserta dikirimkan kepada tim panitia akademi. Hasil karya jurnalistik tersebut akan menjadi dasar yang kokoh bagi peserta selama rangkaian kegiatan yang berlangsung hingga 19 Oktober 2023.


Setelah sesi jurnalistik, peserta berkumpul untuk makan bersama dan berdoa. Acara ini kemudian dilanjutkan dengan sesi berbagi pengalaman bersama anggota KOMSOS KAP yang turut hadir dalam acara tersebut. Sesi sharing sekaligus penutupan hari pertama berlangsung dari pukul 20.00 WIB hingga 21.00 WIB dan digelar di ruang studio KOMSOS KAP.
Samuel menyampaikan harapannya bahwa para peserta yang hadir tersebut akan menjadi bagian dari keluarga KOMSOS dan bersama-sama menjadi penyampai kabar sukacita, damai, dan kabar baik melalui media Majalah DUTA, Radio Diah Rosanti, KOMSOS KAP, dan bersama Katolik Pontianak (KAPON).
“Media adalah sarana dan alat bagi kita untuk menyampaikan kabar baik dan sukacita,” kata Samuel. Ia juga mendorong peserta untuk bekerjasama dan menjadi keluarga KOMSOS KAP, dengan memanfaatkan berbagai media sebagai wadah untuk melayani dan menyebarkan kabar baik serta menjadi berkat bagi sesama manusia.
“Kami berharap bahwa teman-teman di sini dapat saling mendukung dan bekerjasama dalam mewartakan kabar baik,” tutup Samuel.
Kegiatan selanjutnya akan dilaksanakan di Gedung Pusat Pastoral Keuskupan Agung Pontianak pada Rabu, 18 Oktober 2023. Acara tersebut akan melanjutkan rangkaian Akademi Media KOMSOS KAP Part 1, dengan fokus pembahasan pada Desain Grafis, Foto, dan Video.
Editor: Julio Ronaldi